-->

Ayo Buat Game | Sumber Gambar di Pencarian Google Kini Bisa Dikunjungi dengan Sapuan Jari

-Layanan pencarian gambar mobilebesutan Google (Google Images) kedatangan fitur terbaru bernama "Swipe to Visit".

Seperti namanya, kini pengguna bisa melihat langsung mengunjungi situs sumber dari gambar yang bersangkutan (yang sudah dicari lewat Google Images) di ponsel, hanya dengan satu sapuan jari(swipe).

Pengguna tak perlu meng-klik tautan ke situs yang mencantumkan gambar itu, ataupun membukatabbaru di peramban.

Nantinya, ketika pengguna mencari gambar lewat Google Images dan memilih salah satunya, akan muncul sebuahheaderberisi nama danpreview situs sumber di bagian bawah detail pencarian gambar.

Nah, previewsitus ini bisalangsung dipanggil agar tampil penuh dengan cara menyapunya ke arah atas.

Perlu dicatat, ketika hasil pencarian ditampilkan, pengguna harus meng-klik terlebih dahulu gambar yang ingin dibuka artikelnya, seperti tampak pada gambar pertama ilustrasi di bawah.

Jika sudah selesai mengunjungi situs, pengguna bisa kembali ke pencarian gambar dengan melakukan swipe down pada bagian atas jendela artikel ini ke arah bawah.

Laman situs yang ditampilkan dalam preview headeradalah yang sudah dibuat menurut standar Accelerated Mobile Pages ( AMP) besutan Google.

Pengelola situs yang sudah menggunakan platform AMP tak perlu melakukan pengaturan tambahan agar previewlamannya ditampilkan di pencarian gambar Google Images.

Google mengklaim mekanisme sapuan jari ini lebih mudah dan cepat ketimbang sebelumnya, sehingga lebih memancing pengguna untuk mengunjungi situs sumber gambar.

"Saat pengguna melakukan sapuan ke atas, laman situs langsung ditampilkan dan pemiliknya memperoleh page view," tulis Google dalam sebuah posting blog.

Fitur Swipe to Visit sendiri sudah mulai diterapkan di Google Images mulai hari ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari 9to5Google, Jumat (26/7/2019).

LihatTutupKomentar